PANGKOARMADA II SAMBUT PRESIDEN RI DAN IBU NEGARA IRIANA JOKO WIDODO DI BANDARA NGURAH RAI BALI

Laporan Baim

Denpasar – Panglima Koarmada II Laksamana Muda TNI Iwan Isnurwanto M.A.P., M.Tr. (Han) menyambut kedatangan Presiden RI Ir. H.Joko Widodo (Jokowi), di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali. Presiden Joko Widodo yang tiba menggunakan Pesawat Khusus Kepresidenan A-001/ B-737-8/BBJ di Bandara I Gusti Rai Bali tersebut dalam rangka kunjungan kerja sehari di Provinsi Bali mengecek kesiapan Pelaksanaan KTT G-20 di wilayah Bali, peninjauan Mangrove Informasi Center dan Veneu Hotel The Apurva Kempinski Nusa Dua., Jumat (8/10/2021).

Turut hadir menyambut kedatangan Presiden Jokowi yang didampingi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, yaitu Gubernur Bali Wayan Koster, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjutak, Kapolda Bali Irjen Pol. Putu Jayan Danu Putra, Danrem 163/WSA Brigjen TNI Husein Sagaf, Danlanal Denpasar Kolonel Laut (P) I Komang Teguh Ardana, S.T., M.A.P., Danlananud Ngurah Rai Kolonel Pnb. Reza R.R. Sastranegara serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Provinsi Bali.

Setibanya di Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai Bali, Presiden dan rombongan segera melanjutkan perjalanan menuju Mangrove Informasi Center dan dilanjutkan ke Venue Hotel Anvaya Apurva Kempinski Nusa Dua.

Seperti diketahui Bali direncanakan akan menjadi tuan rumah pelaksanaan helatan acara Internasional yaitu Konfersi Tingkat Tinggi (KTT). Pemerintah Indonesia menaruh harapan besar pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) pada 2020. Sebagai tuan rumah KTT G20 dan juga Presidensi Group of 20 (G20), pemerintah berharap dapat mendorong pemulihan ekonomi global yang tertekan akibat pandemi Covid-19.

Untuk kegiatan Pangkoarmada II sendiri usai pelaksanaan penyambutan Presiden RI dilanjutkan dengan melaksanakan sholat Jumat di Komplek Masjid Pangkalan TNI AU I Gusti Ngurah Rai Bali dan dilanjutkan mengikuti acara Video Conference (Vicon) dipusatkan di Kantor Gubernur Bali oleh Presiden RI Joko Widodo dalam rangka memberikan pengarahan kepada seluruh unsur Forkompimda Provinsi Bali.

Usai mengikuti acara Vicon Pangkoarmada didampingi Danlanal Denpasar Kembali ke Bandara Ngurah Rai Bali dalam rangka pengantaran Presiden RI Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo berserta rombongan Kembali ke Jakarta dengan menggunakan pesawat Kepresidenan A-001/ B-737-8/BBJ.

Dalam rangka kunjungan kerja Presiden RI Ir. Joko Widodo dan Ibu Negara Ny.Iriana Joko Widodo, Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar, Lantamal V, Koarmada ll menerjunkan sedikitnya satu pleton pasukan yang tergabung dalam Satgas Pam VVIP Subsatgas Pam Pelabuhan di bawah komando Satgas Pamwil Kodam IX/Udayana.

Pengamanan di tempatkan di area pengamanan di sekitar perairan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali dan perairan Jalan Tol Bali Mandara disertai menurunkan Combat Boat Patkamla Bali, Speed boad dan dua Searider Lanal Denpasar di wilayah perairan Nusa Dua Bali dan dari Koarmada II satu KRI Malahayati – 362 dan satu rib dengan dua tim Kopaska.

(Pen Lanal Denpasar)