Laporan Red
Denpasar – Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin bersama Ibu Hj. Wury Estu Ma’ruf Amin dan sejumlah rombongan lainnya direncanakan pada Kamis (16/12/21) akan datang ke wilayah Provinsi Bali dalam rangka kunjungan kerja di Provinsi Bali selama dua hari.
Menindaklanjuti kegiatan kunjungan kerja RI 2 dan rombongan tersebut, Pangkalan TNI AL (Lanal) Denpasar selaku Dansatgas Pam Pelabuhan mengikuti apel gelar pasukan, dibawah komando Kodam IX/Udayana selaku Komando Operasi Pengamanan (Koops Pam) wilayah Bali dan Nusa Tenggara melaksanakan apel gelar pasukan pengamanan VVIP kunjungan kerja Wakil Presiden RI dan rombongan, Rabo (15/12/2021) pagi, bertempat di Lapangan Apel Makorem 163/Wira Satya Denpasar Bali.
Danrem 163/Wira Satya yang diwakili Kolonel Inf Ida Bagus Ketut Surya Wedana (Kasrem 163/Wsa), bertindak selaku pimpinan apel sekaligus mewakili Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc.
Dalam amanat Pangdam IX/Udayana yang dibacakan Kasrem 163/Wira Satya menjelaskan, Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya pada hari ini kita diberikan kesehatan dan kesempatan sehingga dapat mengikuti Apel Gelar pasukan pengamanan VVIP kunjungan kerja Wakil Presiden RI dan Ibu Hj. Wury Estu Ma’ruf Amin beserta rombongan di Provinsi Bali.
Selama Wakil Presiden RI beserta rombongan berada di Bali kita harus memberikan pengamanan secara maksimal walaupun pengamanan seperti ini sudah sering kita laksanakan bersama baik pada event nasional maupun internasional sebelumnya namun dalam setiap pengamanan VVIP harus tetap diperlakukan sebagai operasi Baru segala sesuatunya harus betul-betul kita siapkan dimulai dari tahap perencanaan sampai dengan akhir dan tidak ada istilah rutinitas dalam pengamanan VVIP.
Kodam IX/Udayana bersama-sama dengan Polda Bali, Pemerintahan Daerah dan unsur pendukung lainnya selalu bersinergi dalam setiap pelaksanaan Pam VVIP agar tujuan dan sasaran pengamanan dapat tercapai maksimal kejelasan tugas tanggung jawab dan rantai komando harus terkoordinasi dengan baik efektif dan efisien untuk menjamin keamanan baik objek, rute dan tempat pelaksanaan kegiatan kemudian perhatikan faktor keamanan personil dan material yang menjadi tanggung jawab masing -masing.
Karena selama dalam pelaksanaan operasi pengamanan VVIP kalian akan bersentuhan dengan masyarakat saya perintahkan Untuk tetap menjaga nama baik satuan dan selalu menjalin hubungan baik dengan masyarakat karena TNI Kuat Bersama rakyat selama pelaksanaan kegiatan agar tetap memperhatikan kesehatan dengan selalu mempedomani disiplin protokol kesehatan covid 19, ucap Pangdam.
Apel gelar pasukan seperti ini sangat perlu dilakukan untuk mengecek sejauh mana tingkat kesiapan pasukan Satgas Pengamanan VVIP ini disiapkan, baik secara perorangan maupun satuan serta pemahaman tentang tugas dan tanggung jawab masing-masing unsur Satgas serta langkah dan tindakan yang diambil dalam mengatasi persoalan sesuai prosedur tetap (Protap) Pengamanan VVIP yang berlaku, tegasnya
Pangdam berharap dukungan dari semua pihak dan masyarakat agar kegiatan kunjungan kerja Wakil Presiden RI dan rombongan dapat berjalan aman dan lancar.
Hadir dalam giat Apel Gelar Pasukan Pam VVIP kunjungan Wakil Presiden RI dan rombongan diantaranya : Karo Ops Polda Bali, Danlanal Denpasar, Danlanud I Gusti Ngurah Rai, Asintel Kasdam IX/Udayana, Asops Kasdam IX/Udayana, Kapolresta Denpasar, Dirlantas Polda Bali, Danpomdam IX/Udayana, Dansat Brimob Polda Bali, serta para Kabalak Kodam IX/Udayana, para Dandim jajaran Korem 163/Wsa, Pasops dan Pasintel Lanal Denpasar.
Apel Gelar Pasukan Pam VVIP dalam rangka Kunjungan Kerja Wakil Presiden RI dan rombongan di Provinsi Bali diikuti oleh 350 personel gabungan TNI/Polri. Usai Apel Gelar dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan yang diikuti oleh pejabat yang hadir.