SANDAR DI MAKASSAR, ABK KRI TARAKAN-905 ZIARAH KE MAKAM PAHLAWAN NASIONAL

Laporan Jurnalis Ibrahim

Posberitanasional.com, Koarmada II. Surabaya 02 September 2019
KRI Tarakan-905 jenis kapal tanker milik TNI AL yang masuk ke dalam Satuan Tugas Kapal Bantu (Satban) Komando Armada II singgah di Makassar untuk melakukan bekal ulang bahan bakar maupun logistik, dalam rangka melaksanakan Operasi Gada Sakti-19 (Ops Kamla) BKO Gugus Keamanan Laut (Guskamla) Koarmada II untuk menjaga keamanan laut di sepanjang perairan wilayah timur Indonesia.
Saat sandar di Makassar, KRI Tarakan-905 dengan Komandan KRI Letkol Laut (P) Yohanes Upang Irawadi bersama ABK sebanyak 40 orang menyempatkan waktu untuk melaksanakan Ziarah ke makam Sultan Hasanudin dan makam Pangeran Diponegoro.

Komandan KRI Letkol Laut (P) Yohanes Upang Irawadi disela-sela kegiatan ziarah mengatakan, tujuannya dari ziarah ini adalah sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur atas pengabdiannya terhadap bangsa dan Negara.

“ Ziarah ini bertujuan tak lain sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan nasional khususnya Sultan Hasanudin, mengingat beliau juga merupakan salah satu pahlawan nasional yang juga sekaligus sebagai Raja Gowa XIV dan berjasa besar terhadap kemerdekaan Republik Indonesia “, tandas perwira menengah dengan dua melati di pundak ini.

Dalam Operasi Gada Sakti-19 , KRI Tarakan-905 sudah mengunjungi beberapa daerah di wilayah Kalimantan dan Sulawesi. Yakni Balikpapan, Tarakan, Tahuna, Tolitoli, Bitung dan Makassar. Pelayaran ini diikuti 76 personel, yang terdiri dari ABK 65 orang, penyelam 4 orang, dan staf Guskamla Koarmada II sebanyak 7 orang.

Dinas Penerangan Koarmada II.