Patroli Blue Light  Sat Lantas Polres Bangka Barat

Laporan jurnalis Ibrahim

Posberitanasional.com, 21/11/19, MUNTOK – Untuk lebih meningkatkan Patroli kewilayahan dan mengantisipasi gangguan Kamseltibcarlantas Sat Lantas Polres Bangka Barat rutin melaksanakan patroli Biru. Rabu (20/11).

Patroli biru dilakukan dengan cara menyalakan lampu warna biru baik siang maupun malam yang dikenal dengan Blue Light Patrol.

Kapolres Bangka Barat AKBP M. ADENAN.S.H.SIK.MH melalui kasat Lantas Polres Bangka Barat Akp Toni Susanto. SH., mengatakan, Blue Light Patrol merupakan kegiatan Sat Lantas Polres Bangka Barat yang telah di program secara rutin untuk memberikan rasa aman ni dan nyaman bagi masyarakat, sehingga dengan penuh rasa tanggungjawab anggota melaksanakan tugas,” jelasnya.

Kasat Lantas juga mengatakan, Patroli ini bertujuan untuk menekan angka kecelakaan lalu-lintas (Laka Lantas) dan pelanggaran lalu-lintas di wilayah hukum Polres Bangka Barat terutama bagi kendaraan truk yang membawa muatan,”ucapnya.

Memberikan himbauan kepada sopir truk agar tidak membawa muatan berlebih, melengkapi surat-surat kendaraan dan yang terpenting agar selalu berhati-hati dalam mengemudikan kendaraan.

Serta memberikan himbauan kepada masyarakat pengguna jalan agar patuh dan taat aturan berlalu lintas agar terciptanya kamseltibcar lantas yang kondusif, ”Ungkap Kasat Lantas Polres Bangka Barat Akp Toni Susanto. SH.