Kunjungi Fresh Ontime Seafood Anggota dewan Komisi III: DLH Segera Tindak Tegas.

Laporan Jurnalis : Agus Chandra

BOGOR-POS BERITA NASIONAL
Anggota Dewan Komisi III DPRD kabupaten Bogor Achmad Fathoni melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke pabrik Fresh Ontime Seafood, di Desa Kembang Kuning kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor Rabu (16/06/2021).

Sidak yang dipimpin oleh Anggota Dewan DPRD kabupaten Bogor, Achmad Fathoni, sebagai tindak lanjut akan adanya laporan terkait dengan limbah yang ada di pabrik tersebut.

Sewaktu dikonfirmasi awak media anggota dewan komisi III Achmad Fathoni mengatakan,”Sesuai janji saya, alhamdulillah saya bisa menemui perwakilan warga RT 16 Desa Kembang Kuning dan mendengar langsung keluhan mereka,”ucapnya.

Selanjutnya,Saya buktikan sendiri bau menyengat, Persis bau bangkai yang sudah membusuk berhari-hari.
Kata warga: Ini belum seberapa Pak. Dan kami merasakannya hampir setiap hari, setiap waktu,”keluh warga kepada dewan

Dan ternyata bukan cuma bau, Mereka juga membuang limbah cair dan kadang campur dengan sampah sisa olahan ikan, udang dan lain-lain ke selokan langsung,sekali lagi, saya sudah menyaksikannya langsung,”papar Achmad Fathoni.

“Jadi saya minta kepada DLH segera tindak tegas ini yang terjadi di perusahaan ini, Aparat lainnya juga harus support,”pungkasnya