DANLANAL DENPASAR HADIRI PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW 

Laporan Baim

Denpasar – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Mako Lanal Denpasar dilaksanakan di Masjid Sabilul Hidayah Jalan Raya Sesetan 331 Denpasar Bali, Senin malam (24/10/2022).

Kegiatan yang diisi oleh penceramah Ustadz Nur Asyur As-Safkani dari Komisi Perempuan, Remaja dan Bina Keluarga MUI Prov. Bali tersebut dengan mengambil tema Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Dalam Kehidupan Sehari-hari, yang dihadiri oleh Komandan Lanal (Danlanal) Denpasar Kolonel Marinir I Dewa Nyoman Rake Susilo, S.E., dan Pewira Staf, Bintara, Tamtama dan segenap Pns serta warga muslim Lanal Denpasar.

Dalam sambutannya Danlanal Denpasar mengatakan melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini kita jadikan suri tauladan Rasulullah sebagai landasan hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Jadikanlah pribadi yang lebih baik yaitu dengan meneladani segala sifat dan perilaku yang dicontohkan Rasulullah niscaya hidup ini akan selalu menjadi berkah dan bermanfaat, ucapnya.

Hadir pula dalam kegiatan tersebut
Ketua Cabang 10 Korcab V DJA II Ny. Santi Dewa Rake, Pasintel, Perwira Staf serta Muslimin dan muslimat Lanal Denpasar dan warga sekitar Mako Lanal Denpasar.

Dalam Tauziah agama yang disampaikan oleh Ust. Nur Asyur yang intinya mari meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari, baik didalam keluarga, masyarakat, berbangsa dan bernegara.

Sebagai wujud rasa cinta kita kepada Baginda Rasulullah SAW agar kita  senantiasa menauladani dan mengikuti sunnah beliau.

Cara meredam amarah menurut Rasulullah, kemarahan itu dari setan sedangkan setan itu tercipta dari api, maka kalau kita marah berwudhuklah.

Bersabarlah meski bersama orang shalih tetaplah engkau bersama orang-orang yang selalu menyerukan kapada Allah SWT setiap pagi dan petang hanya semata mata karenaNya. (Pen Lanal Denpasar)