SNBP TA.2023 UBB Umumkan Calon Maba yang Lolos

Laporan Baim

Kabupaten Bangka – Sebanyak 17 Provinsi di Indonesia asal calon mahasisiwa baru (Maba) ikut seleksi pada jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) di Universitas Bangka Beitung Tahun Akademik (TA) 2023-2024, tercatat sebanyak 2.616 Calon Maba yang mendaftar dan yang berhasil lolos 732 orang, hal itu disampaikan Rektor UBB melalui Warek 1 Bidang Akademik. pada acara Konferensi Pers yang berlangsung di Ruang Betason I Kampus Terpadu UBB Gedung Rektorat. Balunijuk Kec. Merawang Kab. Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Selasa (28 Maret 2023).

Rektor UBB Prof Dr Ibrahim melalui Wakil Rektor (Warek)1 Nizwan Zukhri didampingi Kepala Biro Akademik Kemahasiswaan dan Kerja Sama (Hesty) menyampaikan, hari ini pukul 15.00. Wib, nantinya serentak di umumkan Hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan yang berhasil lolos masuk sebagai Calon Maba di UBB sebanyak 732 orang dari 17 Provinsi dengan jumlah pendaftar 2.616, terbanyak lolos dari Prov Kep Babel,”kata Nizwan.

“Jadi yang tidak lolos berkisar 2000 orang,”sebutnya.

Kemudian Untuk jalur KIP-K UBB yang lolos 226 orang, dan bagi yang tidak lolos dijalur SNBP jangan bekecil hati masih ada dua jalur penerimaan calon Maba antara lain:

  1. Jalur seleksi Nasional Berdasarkan Test (SNBT).
  2. Jalur seleksi Mandiri.

“Untuk yang sudah lolos segera melalukan Verifikasi Administrasi (Daftar ulang), pada laman https://ubb.siakadcloud.com-spmbfront/login, apabila calon Maba yang tidak melakukan registrasi ulang atau berdasarkan verifikasi data tidak memenuhi ketentuan, UBB berhak membatalkan kelulusan Calon Maba tersebut,”tegasnya.

Berikut Verifikasi data Calon Mahasiswa (maks 14 April 2023
Biodata, Berkas Administrasi (surat penghasilan ortu/wali, KK, Kepemilikan Rumah, Kendaraan, foto rumah, dll)

Untuk KIP K (SKTM, Kartu KIP K, BSM, KPS dll), dan D3 Keperawatan (Surat Keterangan Sehat, Buta Warna, Tinggi Badan Minimal 155cm untuk laki-laki dan 150 cm untuk perempuan).

Berdasarkan SK Rektor 18.2/UN50/SP/I/2023 Syarat Khusus Penerimaan Mahasiswa Baru Program Studi D3 Keperawatan Pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT).

Lanjut untuk mengakses pengumuman SNBP daftar nama-nama Calon Maba yang lolos, dapat mengakses link https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.