Laporan Baim
Jakarta – Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, S.E., M.M., di dampingi Kepala Dinas Potensi Maritim (KadispotmarI Lantamal III Letkol Laut (KH) Mahmud, S.Ag., menerima kunjungan PT.PLN (Persero) Nusantara Power Muara Karang bertempat di Mako Lantamal III, Jl. Gunung Sahari No.02 Ancol, Jakarta Utara. Selasa (04/04/2023).
Kunjungan Senior Manager tersebut dilaksanakan dalam rangka silaturahmi dan sekaligus menjalin sinergitas yang di harapkan dapat terus saling bersinergi dan menjalin hubungan yang baik melalui koordinasi dan komunikasi yang berkesinambungan sehingga dapat saling berkontribusi guna mendukung tugas pokok masing-masing.
Turut hadir senior manager PT.PLN (Persero) Nusantara Power Muara Karang yakni Manager Keuangan Bapak Ir. Ndaru dan Manager mentenance Bapak Ir. Kasnadi.