PELEPASAN ATLET CABOR TAEKWONDO BALI: TARGETKAN EMAS DI AJANG PON XX PAPUA

Laporan Red

Denpasar – Sebanyak 9 atlet Taekwondo asal Bali siap bertarung dan berlaga dalam gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 yang akan berlangsung 2 hingga 15 Oktober 2021 mendatang. Mereka akan berjuang untuk mengharumkan nama Bumi para Dewa dikancah nasional.

Titik awal petualangan mereka untuk berjibaku mengukir prestasi pada pesta olahraga nasional empat tahunan itu, ditandai dengan pelepasan atlet Taekwondo Bali oleh Ketua Umum TI Bali Dr. Ir. A. A. P. Agung Suryawan Wiranatha, M.Sc., di Rumah Makan Kedaton Renon, Sabtu malam (25/9/2021).

Dalam sambutannya, Ketum TI Bali memberikan semangat dan motivasi kepada para atlet yang akan berlaga. Ia berpesan agar para atlet yang merupakan duta olahraga Bali ini harus memiliki mental juara dan daya juang yang tinggi serta rasa ikhlas dan tulus untuk meraih prestasi puncak di PON Papua. Hal ini diyakininya akan memberikan energi dan semangat lebih bagi atlet dalam perjuangannya meraih prestasi terbaik.

“Demi nama Bali, pertama saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada kalian yang selama ini telah lama berlatih secara serius. Dalam ajang PON XX Papua ini meski dalam situasi pandemic covid-19 yang tak kunjung usai kalian harus tetap berusaha sebaik mungkin, dan sebentar lagi kemampuan kalian akan diuji dalam pertandingan dengan persaingan yang sangat ketat, semoga kalian tampil dengan performa yang terbaik dan membawa medali emas ke pulau Dewata ini,” ujar Anak Agung Suryawan, Ketum Pengprov TI Bali.

“Kalian harus fokus dan bersemangat saat bertanding, demi berjuang membawa nama baik pulau Dewata Bali. Dan jangan lupa berdoa serta mohon doa restu orang tua. Selamat berjuang, semoga kalian pulang membawa medali kemenangan,” himbaunya.

Ditempat yang sama manager tim sekaligus ketua tim rombongan kontingen Taekwondo Bali, I Made Muliasa, ST. mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Ketum TI Bali yang telah mempercayakan tugas membawa atelit ke ajang 4 tahunan PON XX di Papua. Muliasa juga menyampaiakan akan berusaha sebaik mungkin untuk target 1 emas untuk tim TI Bali bisa tercapai.

Sementara itu, Pelatih Kepala TI Bali Sabeum Sandiaz Antonio, menyebutkan, atlet-atlet binaan mereka dalam kondisi terbaik untuk bersaing dengan atlet-atlet dari 33 provinsi lainnya. Ia pun mengungkapkan keyakinannya, dalam gelaran kali ini Bali bakalan meraih prestasi yang lebih baik dari prestasi pada PON sebelumnya. Ditanya tentang kendala latihan selama masa pandemic Covid-18 ini, Sandiaz yang didampingi wakil pelatih Sabeum Koko menyampaikan bahwa selama satu tahun latihan ini, khususnya untuk try out keluar sangat kurang, namun atelet TI Bali sangat bersyukur karena beberapa waktu yang lalu telah dilaksanakan Try Out taekwondo Nasional yang dilaksanakan di Bali. “Kami bersyukur masih bisa mengikuti try out nasional, karena try out nasional menjadikan ajang melihat kemampuan dan kualitas lawan, kita siap tempur dan siap menang, mudah-mudahan target satu emas bisa terpenuhi, ujar Sandiaz.

Hadir dalam pelepasan atelet Taekwondo Bali diantaranya, Ketum TI Bali Dr. Ir. A. A. P. Agung Suryawan Wiranatha, M.Sc., Komandan Lanal Denpasar selaku Penasehat TI Bali yang diwakili oleh Mayor Marinir Nyoman Suarmika, Ketua Harian TI Bali Made Muliasa, serta segenap jajaran pengurus dan atlet PON XX TI Bali.

Kegiatan pelepasan Atlet Taekwondo Indonesia Provinsi Bali yang akan berangkat ke Papua dengan jumlah kehadiran yang sangat terbatas mengingat di Bali masih kondisi PPKM Level 3 dan tetap menerapkan protokol kesehatan dng tetap mematuhi 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

(Bid Humas TI Bali)