Laporan Baim
SUNGAILIAT – Guna meringankan beban masyarakat dan wujud perhatian dengan sesama, Darmawanita Lapas Bukit Semut menggelar Bakti Sosial (Baksos) dengan membagikan bingkisan paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu dan yang terdampak covid-19, acara berlangsung di sekitaran kelurahan parit Padang. Sabtu (21/11/2021).
Pelaksanaan kegiatan Baksos Dharma wanita Lapas Sungailiat dihadiri Zullaeni selaku ketua Dharma wanita dan juga ketua Pelaksana Baksos didampingi Ibu Ka. KPLP, Kasubag TU dan Ibu-Ibu Dharma Wanita Lainnya.
Ketua Pipas Darmawanita Lapas Sungailiat (Zullaeni) secara langsung menyerahkan bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu dan terdampak covid-19.
“Semoga kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat serta dapat membantu meringankan beban mereka,” ucapnya.