Akibat Banjir Bandang,Satu Warga Kampung Cibereum Desa Buanajaya Hanyut Dan Belum Ditemukan

Laporan Jurnalis Jajat

Bogor Pos Berita Nasional-Diakibatkan curah hujan yang cukup deras,beberapa titik di wilayah Desa Buanajaya Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Bogor terjadi banjir bandang.

Kamis 04 Mei 2022,Banjir bandang yang terjadi pada Rabu 03 Mei 2022 sore hari kemarin,selain menyapu hektaran sawah yang ditanami padi oleh para petani,banjir bandang juga merendam puluhan rumah warga di beberapa kampung di wilayah desa Buanajaya,diantaranya kampung Cigulingan,Cibereum,dan kampung cimapag.
akibat kejadian tersebut juga dikabarkan salah seorang warga hilang dan belum ditemukan sampai saat ini.

Saat dikonfirmasi Via WhatsApp,kepala desa Buanajaya Sudarjat membenarkan kejadian tersebut,yang dimana salah satu warganya hilang dan belum ditemukan sampai saat ini,maka dari itu Kepala Desa Sudarjat meminta kepada semua relawan juga masyarakat membantu mencari warga tersebut yang diperkirakan hilang karena terbawa arus kali cijengkol pada sore hari kemari.”Ujar Kepala Desa Sudarjat

Sudrajat juga menerangkan bahwa,warga yang hilang tersebut adalah warga kampung Cibereum Rg 001/005 yang bernama Engkay,warga tersebut dikabarkan hilang sejak sore hari kemarin saat banjir bandang terjadi,pencarian sudah dilakukan sejak sore kemarin hingga malam,namun tidak membuahkan hasil,dan pencarian akan dilanjutkan pada hari ini.”Ujarnya

Tim relawan LSM Xaliber beserta masyarakat yang sudah berkumpul di kantor desa Buanajaya pada pagi hari ini bersiap siaga untuk mencari keberadaan warga yang hilang tersebut,titik pencarian akan di mulai dari kali cijengkol hingga kali cibeet.

Kepala Desa beserta Tim relawan berharap,agar warga tersebut dapat ditemukan secepatnya.