Kapolres Dogiyai Hadiri Penandatangan MOU Dengan Pihak PT BANK BRI

Laporan Jurnalis : Parlindungan sidabutar

Dogiyai – Penanda tanganan Perjanjian Kerjasama antara Kepolisian Resor Dogiyai dengan PT Bank Rakyat Indonesia ( Persero ) Tbk dan PT. Cipta Agung Propertindo tentang penyediaan lahan dan pembangunan rumah murah bagi personil Polri Polres Dogiyai yang berlangsung di Polres Nabire yang dihadiri Oleh Kapolres Dogiyai Kompol Samuel D Tatiratu S.I.K di dampingi Kabag SDM Iptu Imam Masturi S.Sos (08/11/2022).

” Hadir dalam Kegiatan, Kapolres Dogiyai Kompol Samuel D. Tatiratu, S.I.K, Kapolres Nabire Akbp I Ketut Suarnaya, SIK, SH, Waka polres Nabire Kompol Ramadhona, SH, SIK, Kabag SDM Polres Dogiyai Iptu H. Imam Masturi, S. Sos, Kasi Keu Polres Dogiyai Bripka Syahrial, Kepala Cabang PT. Bank BRI (Persero) Tbk Cabang Nabire Bapak Suprijanto, Komisaris PT. Cipta Agung Propertindo Nabire Bapak Jonidi, Dirut Utama PT. Cipta Agung Propertindo Nabire Bapak Nasrun, Relationship Manager KPR Bank BRI Ibu Bernadeta Maker, Relationship Manager Funding Bank BRI Ibu Dewi Angel, Para Perwira dan Bintara Polres

” Penanda tanganan MOU Perjanjian Kerjasama secara serentak, Kepolisian Resor Dogiyai di tanda tangani KOMPOL SAMUEL D. TATIRATU, S.I.K. Selaku Kapolres Dogiyai, PT Bank Rakyat Indonesia ( Persero ) Tbk Nabire di tanda tangani oleh Bapak SUPRIJANTO selaku KEPALA CABANG PT.BANK BRI (PERSERO)Tbk Nabire, PT. Cipta Agung Propertindo Selaku Pengembang di Tanda tangani Oleh Bapak NASRUN Selaku DIREKTUR UTAMA PT. Cipta Agung Propertindo.

” Kapolres Dogiyai Kompol Samuel D Tatiratu S.I.K, Berharap dengan adanya penandatanganan MOU antara pihak PT Bank BRI dan Polres
tentang penyediaan lahan dan pembangunan rumah murah bagi personil Polri Polres Dogiyai dengan harapan personil yang belum memiliki rumah dan masih tinggal di rumah dinas dapat mengambil bagian dan mendaftarkan diri agar dapat memiliki perumahan murah yang dibuat oleh pihak Bank BRI” tutup Kapolres