Laporan Redaksi
Temanggung, Pos Berita Nasional,Keberuntungan memihak pada goweser asal Kota Salatiga Jawa Tengah sehingga Damar Prasetyo berhasil membawa pulang Mobil Open Cup hadiah Utama Gowes Bareng KSI Temanggung, Minggu 4 Desember 2022.
Komite Sepeda Indonesia (KSI) Kabupaten Temanggung Jawa Tengah ikut menyemarakkan dan memeriahkan perayaan Hari Jadi Kabupaten Temanggung ke 188 Tahun 2022 dengan kegiatan Gowes Bareng KSI Temanggung Bersama Pengilon Edupark dengan hadiah utama Mobil dan hadiah lainnya 10 unit sepeda motor, kulkas dan lainnya.
Pengibaran bendera start Gowes Bareng KSI dilakukan oleh Wakil Bupati Temanggung di Lapangan Maron Sidorejo Temanggung didampingi seluruh pengurus KSI Temanggung dan Team Penyapu Gowes serta Anggota PMI yang siap mengawal goweser menuju Pengilon Edupark Bulu Temanggung.
Ketua KSI Bambang AB mengatakan, Gowes Bareng KSI dilaksanakan masih dalam nuansa peringatan Hari Jadi Kabupaten Temanggung ke 188 yang diinisiasi KSI secara mandiri.
“Target peserta sebanyak 2.500 goweser, tetapi ternyata peminatnya yang mendaftar mencapai 3.500 berasal dari Jawa Tengah, Jawa Barat dan Jawa Timur”, tandas Bambang.
Menurut nya keberhasilan penyelenggaraan Gowes Bareng KSI merupakan hasil kerja tim yang solid dimulai sejak perencanaan kegiatan sampai pelaksanaan dengan menggandeng Destinasi Wisata Pengilon Edupark sebagai lokasi finish.
Segenap personil kepolisian dari Polres Temanggung dan Polsek Bulu serta petugas Dinas Perhubungan turun ke jalan untuk mengamankan gowes dengan route Maron – Sukowangi – Sudikampir – Desa Bulu – Pertigaan Kecamatan Bulu dan finish di Pengilon Edupark.
Wakil Bupati Temanggung Heri Ibnu Wibowo mengatakan, dirinya memberikan apresiasi penuh atas kegiatan KSI yang sukses melibatkan peserta dari luar provinsi.
“Sebagai ajang olahraga gembira sekaligus mengenalkan keindahan wisata di Temanggung, gowes bareng juga diharapkan dapat menumbuhkan kecintaan masyarakat pada olahraga bersepeda hingga nantinya melahirkan atlet balap sepeda yang handal dari Temanggung”, ungkap Heri Ibnu Wibowo.
Beberapa pegowes yang ditemui saat mengayuh sepeda gunung nya di jalan masuk Pengilon Edupark menyatakan senang dapat mengikuti Gowes Bareng KSI karena medan tanjakan dan turunan seimbangseimbang, panorama alam menyapa dengan ramah sehingga penatnya jadi terobati.
“Alam nya benar benar menunjukkan suasana pedesaan yang indah dan sejuk sehingga meski sambil menuntun sepeda saat tanjakan, tetapi suasana hati tetap gembira, apalagi hadiahnya mobil dan motor sangat menarik”, ungkap Dewi Restiani dari Kabupaten Sukoharjo.
Kedatangan pegowes di Pengilon Edupark disambut dengan kemeriahan panggung musik, didukung anjungan-anjungan dari pihak sponsorship sehingga sambil melepas lelah para pegowes menikmati hiburan aneka produk dan barang industri yang digelar di anjungan di halaman belakang Pengilon Edupark Bulu Temanggung.
Suasana semakin gempita ketika pengambilan nomor undian hadiah dimulai. Para pegowes memadati halaman luas di depan panggung dan sesekali berebut doorprize yang dilemparkan panitia dari panggung gembira.
Pengambilan nomor keberuntungan untuk hadiah utama dilakukan oleh Ketua KSI Kabupaten Temanggung Bambang AB dan ternyata yang berhak membawa pulang Mobil Open Cup Hadiah Utama adalah Damar Prasetyo seorang Satpam sebuah perusahaan di Salatiga Jawa Tengah.
Sedangkan 10 sepeda motor berikut BPKB dan STNK nya diraih pegowes dari berbagai daerah seperti Kabupaten Kendal, Banjarnegara, Sukoharjo, Ungaran, Magelang dan lainnya sesuai keberuntungan masing-masing. (Sumber : Budhy HP Citizen Journalist)