Laporan Baim
Pangkalpinang – Kategori Dwi Tunggal dari Kementerian Hukum dan Ham RI dalam Penetapan Penilaian Kinerja Pengelolaan Jaringan Dokumentasi,
dan Informasi Hukum (JDIH) Tahun 2022. DPRD Kota Pangkalpinang meraih Nilai Tertinggi. Selasa (05/12)
Penetapan tersebut berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Manusia Republik Indonesia Nomor M.HH-0.HN.03.05 tahun 2023.
DPRD kota Pangkalpinang berhasil menyisihkan DPRD Kota Lainnya diantaranya DPRD Kota Surakarta, DPRD Kota Lampung, DPRD Kota Cimahi dan DPRD Kota Tegal yang terpaut beberapa poin dibawah
“Kita Bersyukur DPRD Kota Pangkalpinang berhasil memperoleh predikat Nilai Tertinggi, Kategori Dwi Tunggal dari Kementerian Hukum dan Ham RI dalam Penetapan Penilaian Kinerja Pengelolaan Jaringan Dokumentasi, dan Informasi Hukum (JDIH) Tahun 2022, dan akan berupaya kedepannya lebih baik lagi, serta akan melengkapi kekurangan kekurangan untuk perbaikan, ” kata Sekwan DPRD Kota Pangkalpinang Drs. Akhmad Elvian.
Kepada Jajaran Bagian Persidangan dan perundang-undangan DPRD Kota Pangkalpinang kita ucapkan selamat dan semoga hal ini terus menjadi pemicu untuk memperoleh prestasiprestasi lainnya,” pungkasnya.