Kabar Duka, Mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli Tutup Usia

Laporan Redaksi

Jakarta – Kabar duka datang dari tokoh perekonomian Indonesia, mantan Menteri Ekonomi RI Rizal Ramli tutup usia pada Selasa malam, (2/1/2024). Rizal wafat pukul 19.30 WIB di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta.

Kabar Rizal Ramli meninggal dunia itu diketahui dari pesan singkat keluarga. Rizal Ramli meninggal pada malam ini pukul 19.30 WIB.

“Telah berpulang, bapak/kakek/mertua kami, Rizal Ramli pada tanggal 2 Januari 2024 pukul 19.30 WIB di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Kami segenap keluarga memohon maaf jika ada kesalahan beliau selama hidupnya,” demikian bunyi pesan singkat tersebut.

Tim Komunikasi sekaligus Perwakilan Keluarga Rizal Ramli, Yosef Sampurna Nggarang menyampaikan, jika almarhum Rizal Ramli akan di makamkan di TPU Jeruk Purut Jakarta Selatan.

“Nanti hari Kamis di TPU Jeruk Purut, yang mana istri beliau juga dimakamkan di Jeruk Purut, satu liang nanti,” kata Yos di rumah duka.
Yos menyebut, Rizal dimakamkan hari Kamis karena menunggu kedatangan putrinya yang berada di Amerika Serikat. Tak dijelaskan lebih lanjut identitas putrinya.
“Ya beliau baru dari Indonesia kemarin tanggal 28 balik dan lagi proses balik menuju ke sini ya kemungkinan-kemungkinan secepatnya, itu salah satu keputusannya,” jelasnya.
Dikutip dari laman ekon.go.id, Prof. Dr. Ir. H. Rizal Ramli, MA lahir 10 Desember 1954. Beliau dikenal sebagai satu di antara tokoh pergerakan mahasiswa Indonesia era 1977/78, pakar ekonomi dan tokoh perubahan Indonesia. 

Pada tingkat internasional, Rizal Ramli pernah dipercaya sebagai anggota tim panel penasehat ekonomi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) bersama beberapa ekonom dari berbagai negara lainnya. Lantaran ia ingin fokus mengabdi pada negara dan bangsa Indonesia, Doktor Ekonomi Boston University ini pernah menolak jabatan internasional sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) Ekonomic & Social Commision of Asia and Pacific (ESCAP) yang ditawarkan PBB pada November 2013.

Sedangkan dalam pemerintahan, pria lulusan S-1 Jurusan Teknik Fisika ITB ini pernah menjabat sejumlah posisi penting. Rizal Ramli pernah menjabat sebagai menteri di era Presiden Abdurrahmah Wahid (Gus Dur) dan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pada era Gus Dur, ia pernah menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) dan Menteri Keuangan Indonesia pada Kabinet Persatuan Nasional pada masa pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid.

Sedangkan pada era Presiden Jokowi, Rizal Ramli pernah menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia. Pada 27 Juli 2016, jabatan Rizal Ramli sebagai Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman digantikan oleh Luhut B. Panjaitan.

Selain itu, Rizal Ramli juga pernah beberapa kali dipercaya sebagai komisaris utama Badan Usaha Milik Nasional (BUMN), di antaranya PT. Semen Gresik dan Bank Nasional Indonesia. Rizal Ramli juga pernah dipercaya sebagai Ketua Umum Kamar Dagang Indonesia (Kadin) tandingan pada September 2013.