DANKODIKLATAD BUKA DIKCABPA ABIT DIKTUKPASUS

Laporan jurnalis Ibrahim

Posberitanasional.com, 6/1/2020, Bandung – Komandan Kodiklat Angkatan Darat Letnan Jenderal TNI AM. Putranto, S.Sos membuka Pendidikan Kecabangan Perwira (Dikcabpa) TNI AD tahun 2020 Abit Pendidikan Pembentukan Perwira Khusus (Diktukpasus) tahun 2019 di Gedung Moch Toha Kodiklatad, Senin (06/01/2020). Upacara pembukaan Dikcabpa digelar secara serentak melalui Video Conference di 4 pusdik yang berada diluar Bandung/Cimahi yaitu Pusdik Arhanud, Zeni, Kesehatan dan Penerbad.

Pembukaan Dikcabpa TNI AD TA 2020 Abit Diktukpasus ini diawali dengan paparan Paban Opsdik Kolonel Inf Herry Christianto yang dilaksanakan di ruang Ganesha Makodiklatad. Dalam paparannya, Paban Opsdik menyampaikan bahwa Dikcabpa Abit Diktukpasus ini diikuti oleh 993 orang yang merupakan kelanjutan dari pendidikan sebelumnya.

Pendidikan kecabangan ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan para Perwira Siswa TNI AD untuk memiliki pengetahuan dan keterampilan tentang kecabangan, jabatan dan kepelatihan Kecabangan TNI AD serta memiliki kondisi jasmani yang samapta.

Dalam arahannya, Dankodiklatad menyampaikan bahwa pendidikan yang dilaksanakan selama 4 minggu ini, tentunya akan sangat melelahkan baik pikiran maupun fisik. “siapkan fisik dan mental serta tumbuhkan semangat, disiplin dalam belajar serta berlatih, sehingga mampu meraih prestasi setinggi mungkin”, ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan, ilmu pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh selama pendidikan kecabangan nantinya, tidak hanya dapat digunakan sebagai dasar untuk mengembangkan profesionalisme, namun juga sekaligus sebagai bekal pengabdian di satuan. “Jalin relasi dengan pembina maupun antar sesama siswa agar terjalin komunikasi dengan baik dan serap semua ilmu yang diberikan agar nantinya dapat diaplikasikan di satuan masing-masing”, jelasnya.

Hadir dalam acara tersebut, Wadan Kodiklatad Mayor Jenderal TNI Eka Wiharsa, para Danpussen, Inspektur, para Direktur, dan para Danpusdik jajaran Kodiklatad (Penerangan Kodiklatad)