Calon Kades Euis Suyeti Gelar Kampanye Dan Istighosah

Laporan Jurnalis : Ismail

Karawang pos berita nasional- Maraknya ajang Kampanye pilkades di Desa Mekar Jaya Kecamatan Purwasari telah berlangsung.

Banyak calon bermunculan salah satunya Calon Kades No. 1 Hj. Euis Suyeti mendapatkan giliran kampanye sebagai perdana dari 5 calon kades. Pada kesempatan kampanye tersebut, Hj. Euis menggelar doa bersama atau istighosyah di kediamannya dengan para pendukung dan simpatisannya disertai pengamanan dari pihak kepolisian – Polsek dan TNI – Koramil Purwasari dengan diakhiri open house dirumahnya, Sabtu ( 15/2/2020 ) .

Euis Suyeti calon Kades No. 1 Desa Mekar Jaya menuturkan, kampanye yang ia gelar dengan doa bersama tersebut agar kontestasi pilkades yang akan dilaksanakan pada 23 Februari berlangsung sukses dan aman.

“Kami optimis menang dan kami ingin mensukseskan desa Mekar Jaya aman, sejahtera dan berakhlakul karimah sesuai dengan visi dan misi kami, ” tegasnya saat ditanya keoptimisan kemenangan dirinya di kontestasi pilkades.

Selanjutnya, ia menjelaskan, program unggulannya diantara visi & misinya, dirinya akan meningkatkan dibidang pelayanan dan pembangunan infrastruktur, PKK dan Posyandu serta akan menghidupkan kembali pengajian – pengajian di desa Mekar Jaya.

” Tentunya Kami akan meningkatkan dan melaksanakan program dari pemerintah pusat maupun daerah yang telah dicanangkan dan menggalakan kembali pengajian – pengajian yang selama ini fakum,” ujarnya.

Terkait harapannya kepada masyarakat menjelang pencoblosan pada 23 Pebruari nanti, ia mengatakan agar masyarakat Desa Mekar Jaya antusias menggunakan hak pilihnya dan semoga pilkades di Mekar Jaya tersebut sukses ,berjalan dengan aman dan lancar .

laporan wartawan karawang : ismail