Perwira, Bintara dan Tamtama Korem 045/Gaya Ikut Test Kesegaran Jasmani Periodik I TA. 2020

Laporan jurnalis Ibrahim

Posberitanasional.com, 16/4/2020, Namang – Korem 045/Gaya menggelar kegiatan Test Kesegaran Jasmani Periodik I tahun 2020, diikuti oleh Perwira, Bintara dan Tamtama Korem 045/Gaya. giat digelar di halaman Korem 045/Gaya. Kamis (16/4).

Kasipers 045/Gaya,Letkol Arm Bontor Karo karo S.Si mengatakan Berbeda dengan garjas sebelumnya,  dihadapkan dengan keadaan pandemi covid-19 saat ini, pelaksanaan Garjas mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan. Seperti pengecekan suhu tubuh,cek tensi tekanan darah, menggunakan masker dan pembatasan peserta dalam setiap gelombang agar tetap jaga jarak minimal 2 meter,” Ungkap Kasipers.

Dikatakan Kajasrem 045/Gaya Kapten Inf Hasan, “Test Kesegaran Jasmani ini merupakan program yang harus dilaksanakan oleh setiap Prajurit TNI AD. “Maka dari itu setiap saat apabila ada waktu kegiatan  pembinaan fisik harus dilatihkan secara teratur dan berjenjang,” jelasnya.

“Berharap kepada Prajurit yang akan melaksanakan Test Kesegaran Jasmani secara serius dan tetap memperhatikan faktor keamanan.

Test kesamaptaan jasmani meliputi Garjas A lari selama 12 menit,Garjas B berupa Pull Up, Sit Up, Push Up, Lunges dan Shuttle Run dengan nilai minimal 51. Giat berjalan aman dan tertib sesuai rencana yang dijalankan oleh penyelenggara,” Kata Kajasrem 045/Gaya Kapten Inf Hasan.