Laporan Jurnalis : Agus Chandra
BOGOR–POS BERITA NASIONAL
Kapolsek Cileungsi beserta jajarannya mengelar bakti Sosial Polri peduli dampak wabah Covid-19 dengan membagikan sembako kepada para penggali kubur di pemakaman umum Cipenjo Desa Cipenjo Kecamatan Cileungsi Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Rabu (21/07/2021).
Dalam giat bakti Sosial di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Cipenjo dihadiri Kapolsek Cileungsi Kompol Andri Alam Wijaya,SH.S.I.K.MM, Camat Cileungsi, Kepala Desa Cipenjo, Babinsa dan Babinmas.
Kapolsek Cileungsi Kompol Andri Alam Wijaya SH. SIK. MM. mengatakan,” mereka tahu betapa Lelahnya para penggali kubur, pada saat Pandemi Covid-19, mereka tidak takut dengan keadaan masa pandemi ini, kami jajaran Polsek cileungsi, berterimakasih atas jerih payah dan semangatnya para penggali kubur,semoga apa yang di perbuat mendapat pahala yang berlimpah oleh Allah SWT, atas kegigihan para penggali kubur.
” Ini merupakan bentuk perhatian dari kami kepada penggali kubur hanya dapat memberikan sedikit bantuan berupa sembako,” Ucapnya.
Dengan adanya bantuan paket sembako ini, pihaknya berharap bisa sedikit meringankan beban dalam mencukupi kebutuhan hidup di masa wabah virus corona ini.
“Kita patut memberikan apresiasi kepada tukang penggali kubur karena jasa mereka begitu mulia, walaupun bantuan ini tidak seberapa semoga bisa sedikit membantu,” Pungkasnya.
Sementara itu salah seorang penggali kubur menyampaikan,” bahwa kami sebagai warga, kami sebagai tukang penggali kubur manusia biasa punya keluarga dan saudara yang masih bisa menjaga tolonglah kepada semua untuk tetap mentaati Protokol kesehatan, kita harus tetap semangat dan berdoa untuk menghadapi Pandemi ini. Ucapnya
“Alhamdulillah saya begitu tidak percaya dan sangat berterimakasih kepada Polsek Cileungsi dan jajarannya karena sudah peduli pada kami para penggali kubur,” tuturnya
Sambungnya, bantuan paket sembako yang kami terima akan sangat membantu dalam menyambung hidup keluarganya di tengah masa sulit ini. jaman pandemi sekarang mau beraktifitas mencari tambahan nafkah serabutan tidak bisa,” Pungkasnya.