Pidsus Kejari Pangkalpinang Geledah Kantor PDAM Kota Pangkalpinang

Laporan Baim

Pangkalpinang – Heboh dikalangan pegawai PDAM Kota Pangkalpinang, pasalnya Jaksa Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari) Pangkalpinang datang melakukan penggeledahan terkait kasus dugaan korupsi penyimpangan pengelolaan keuangan tahun 2019 dan 2020. Jum’at (05/08/2020)

Kepala Kejaksaan Negeri Pangkalpinang, Jefferdian menyampaikan, Ya, itu bagian dari rangkaian penyidikan, kita lakukan penggeledahan untuk mengumpulkan bukti-bukti,” kata Kajari.

“kasus dugaan korupsi penyimpangan pengelolaan keuangan PDAM Kota Pangkalpinang tahun 2019 dan 2020 telah ditingkatkan statusnya dari penyelidikan ke penyidikan,”ungkapnya.

sumber di lingkungan Kejaksaan kasus dugaan Tipikor saat Direktur PDAM di jabat oleh ZN suami dari salah satu anggota DPRD Kota Pangkalpinang.

Awak media ini menanyakan ke Ervany plt Direktur PDAM Kota Pangkalpinang, saat berlangsungnya pengeledahan dokumen apa saja yang dibawa Tim Pidsus Kejari Pangkalpinang?

“Dokumen-dokumen keuangan berupa bukti pembayaran, peraturan- peraturan direktur, surat keputusan, sop dll. Tahun 2019 dan 2020,” jawab Ervany(*)