Karnaval Paud Kab.Halbar, Dalam Meriahkan HUT RI ke-74

Laporan Jurnalis : Asirun

Maluku Utara (Kab. Halbar)

Halmahera Barat _ Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab.Halmahera Barat menggelar kegiatan Karnaval Tingkat PAUD se- Kecamatan Jailolo, Kab. Halmahera Barat (Kab.Halbar) Gunanya memeriahkan HUT RI Ke- 74 .

Kegiatan yang melibatkan Gugus PAUD, ada 3 Gugus PAUD Kec.Jailolo yang semuanya bergabung untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI yang ke-74 ini. Jelas Yulinche Tully,S.Pd, Selaku Jabatan Kasi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter Paud (melalui Via Telp) pada Kamis 15/08.

Kegiatan karnaval Paud ini dihadiri oleh Assisten I dan II, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dan staf Bidang PAUD dan Dikmas, Bunda PAUD, Pendidik, Peserta Didik dan Orang tua/ masyarakat, dan  turut berpartisipasi juga dari Polres dengan mobil patroli pengawalan Polisi serta Dinas Kesehatan dengan mobil Ambulancenya.

Kegiatan karnaval in dilepas oleh Bunda Paud Kab.Halbar “Ny.Joula A.Missy”

Ny. Joula A Missy dalam sambutannya, bahwa dalam rangka memeriahkan Hut RI Ke-74 di tahun 2019, PAUD Kab.Halbar turut memeriahkan hari kemerdekaan RI dengan melakukan kegiatan Carnaval.

“semoga dengan carnaval Paud ini akan menumbuhkan rasa cinta kepada Tanah Air dan Bangsa Kita serta menanamkan nilai-nilai karakter kebangsaan pada diri anak sejak usia dini,” ujarnya

Selain dari itu “Yulinche Tully, S.Pd”menambahkan bahwa, dengan jumlah lembaga PAUD yang ikut sebanyak 22 lembaga PAUD dari ke 3 gugus PAUD ini, semoga kegiatan ini kedepannya dapat dilaksanakan pada kecamatan lain yang tersebar di  Kab.Halbar.

“Kami mengharpkan semoga in dalam kegiatan karnaval in menjadi motivasi bagi seluru Paud di Kab.Halbar agar kedepan nanti dapat dilaksanakan di kecamatan-kecamatan yang ada di Kab. Halbar,” harapnya.