Giat KRYD Polres Bangka Barat & TNI, Antisipasi Barang Berbahaya

Laporan jurnalis Ibrahim

Posberitanasional.com, 3/11/19, Jajaran Polres Bangka Barat melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), yakni melakukan patroli dan Razia di sejumlah titik di wilayah mentok Sabtu, 02 November 2019 sekira Pukul 22.50 wib

Sebanyak 50 personel Polres Bangka Barat Dan TNI dikerahkan dalam kegiatan yang dipimpin oleh
Kapolres Bangka Barat, bertempat di Depan Love Mart Kp. Jawa Kec. Muntok dilaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan dengan melakukan pemeriksaan Kelengkapan kendaraan, Identitas Diri serta Barang Bawaan, dari hasil pemeriksaan ditemukan adanya Kendaraan yang tidak dilengkapi Surat dan kelengkapan dalam berkendara sehingga dilakukan penilangan oleh Sat Lantas Polres Bangka Barat denganĀ  17 pelanggaran, menahan Roda dua 7, 1 Sim (Surat ijn Mengenudi) dan 9 Stnk (Surat tanda nomor kendaraan).

Kegiatan ini rutin dilaksanakan guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat Kapolres Bangka Barat, AKBP Muhammad Adenan A.S, S.H. S.IK juga mematau langsung pelaksana Kegiatan tersebut, Kapolres juga mengatakan giat tersebut gabunan TNI Polri, giat tersebut juga dilaksanan di Polres dan Polsek Jajaran dan juga giat tersebut dalam rangka pelaksanaan Operasi Zebra

“Kegiatan ini untuk mengantisipasi karena jalur ini juga jalur dari pelabuhan dari Palembang di sini (depan Love Mat ) yang arah ke Pangkalpinang kita sambil mengantisipasi, kegiatan ini juga dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas supaya kondusif dengan patroli seputaran wilayah Kabupaten Bangka Barat dan jajaran” ujarnya.